Pulau Jeju Dan Pulau Nami, Wisata Korea Paling Romantis yang Wajib Dikunjungi - tourisdotus

Kalau kita berkunjung ke Korea, tak hanya wisata musim dingin dengan panorama salju saja yang sangat menarik untuk kita kunjungi karena di Korea juga masih banyak tempat wisata yang sangat cantik yang dapat Anda eksplorasi.

Salah satunya adalah Anda sangat disarankan untuk mengeksplorasi wisata romantis Pulau Jeju dan Pulau Nami. Pulau ini sangat indah dan begitu keren dengan hamparan pulau yang sangat memikat berpadu bentangan alam dan tanaman – tanaman indah sebagai penghiasnya. Liburan bersama kekasih atau bahkan bulan madu di wisata Pulau Jeju dan Pulau Nami tentu akan menjadi liburan yang tak terlupakan. Mungkin Anda tertarik untuk wisata romantis atau bulan madu di wisata Pulau Jeju dan Pulau Nami?



Daftar Wisata Pulau Jeju Dan Pulau Nami Korea

Wisata Bungee Artpia
Objek wisata yang satu ini merupakan sebuah taman bunga dengan koleksi beragam jenis bunga dan tumbuhan didalam pot. Kepopuleran dari wisata Bungee Artpia ini memang sempat membuat Presiden China pada tahun 1995 tertarik untuk menyaksikan pesona keindahan alam yang ada disini. Di wisata yang satu ini juga Anda akan menyaksikan lebih dari 1000 spesies tumbuhan dan sekitar 700 jenis tumbuhan secara khusus didatangkan dari beragam negara.

Wisata Gunung Hallasan
Mungkin Anda ingin tahu wisata yang satu ini? Objek wisata Gunung Hallasan posisinya berada tepat di tengah Pulau Jeju. Dan wisata yang satu ini tingginya mencapai sampai dengan 1950 meter diatas permukaan laut. Dan waktu yang paling tepat untuk Anda datangi ke wisata yang satu ini adalah saat azalea berbunga pada musim semi dan ketika datang musim gugur yang penuh warna juga menjadikan pesona yang terindah bagi siapapun yang menyaksikan wisata ini. Disini Anda juga akan menemukan danau kawah, tanaman pegunungan dan banyak hewan yang sangat menarik untuk disaksikan.

Wisata Pulau Nami Korea Selatan
Objek wisata yang satu ini letaknya berada di Chuncheon-si yang berada di provinsi Gwangwon-do Korea Selatan. Populernya wisata Pulau Nami ini pada awalnya dimulai dari sejak drama Winter Sonata yang dibintangi oleh Kang Jun Sang dan Jung Yu-Jin. Dalam film ini memang ditampilkan seperti apa pesona Pulau Nami dan sejak saat itu memang kemudian membuat wisata Pulau Nami semakin dikenal. Disini Anda akan mendapati hamparan terindah dari wisata Pulau Nami. Anda bisa berfoto seru di hamparan bunga dan tanaman yang terindah di Pulau Nami.


Bagaimana? Tertarik  untuk datang melakukan perjalanan wisata di beberapa tempat wisata terindah di Korea diatas? Semoga informasi yang kami berikan diatas tentang Daftar Wisata Pulau Jeju Dan Pulau Nami Korea bermanfaat.

Tempat Wisata Terindah Di Gunung Kidul - tourisdotus

Gunung Kidul Yogyakarta dengan kontur alamnya yang sangat mempesona merupakan salah satu potensi daerah wisata yang patut dijunjung dan diperbaiki terus menerus. Ada banyak potensi wisata yang dapat kita temukan di daerah yang punya kontur alam sangat asri ini.

Pantai – pantai yang tersebar sangat luas di tempat wisata terindah di Gunung Kidul ini akan membuat siapa saja yang datang ke Gunung Kidul merasa dimanjakan, disambut dengan sangat baik karena memang Gunung Kidul adalah terima tamu terbaik di Yogyakarta. Mungkin bagi Anda yang melakukan perjalanan wisata di Yogyakarta, setelah berkunjung ke berbagai titik wisata yang ada di Yogyakarta seperti Candi Borobudur, Malioboro dan kawanannya bisa langsung banting setir ke Gunung Kidul.



Tempat Wisata Pantai Gunung Kidul Paling Populer

Wisata Pantai Baron
Objek wisata Pantai di Gunungkidul ini juga menawarkan sebuah panorama laut yang sangat indah dan disukai wisatawan. Disini tak hanya bisa menikmati eksotisme alam yang mempesona dengan air laut yang sangat jernih akan tetapi Anda juga akan dapat menikmati wisata kuliner yang sangat menarik. Nantinya disini Anda bisa mencicipi lobster, ikan kakap, bawal putih sampai dengan ikan tongkol. Wisata Pantai Baron ini sendiri juga menjadi sebuah dermaga bagi para nelayan dan Anda juga akan menjumpai banyak pembeli ikan di wisata yang satu ini. Karena itu jangan lupa beli ikan untuk oleh – oleh pulang.

Wisata Pantai Siung
Objek wisata pantai yang satu ini dikenal dengan arena panjat tebingnya yang tersedia bahkan sampai dengan 250 jalur panjat tebing. Dan masing – masing jalur panjat tebing disini punya sisi kesulitan yang berbeda. Pesona air laut yang sangat jernih bersama ombak yang menawan akan Anda temukan di wisata Pantai Siung ini.

Wisata Pantai Jogan
Wisata Pantai Jogan ini bisa dikatakan sebagai wisata terindah dan terunik yang ada di Gunung Kidul. Mengapa? Karena kalau Anda berwisata ke wisata Pantai Jogan, nantinya Anda tidak akan hanya menyaksikan pesona pantai yang indah akan tetapi pesona air terjun di tepian pantai yang sangat mengesankan akan menjadikan hari – hari Anda semakin menawan di wisata Pantai Jogan.

Wisata Pantai Krakal
Objek wisata pantai ini merupakan sebuah wisata pantai dengan garis pantai yang paling panjang di Gunung Kidul. Dan disini pesona wisata yang sangat menawan juga akan Anda temukan. Seperti wisata pantai lainnya, wisata Pantai Krakal ini juga memiliki hamparan pasir putih dan air laut yang sangat jernih. Disini ada banyak juga ikan hias yang bisa Anda temukan dengan melakukan snorkeling.


Tertarik berwisata ke tempat wisata yang satu ini? Semoga informasi yang kami berikan diatas tentang Tempat Wisata Pantai Gunung Kidul Paling Populer bermanfaat. Selamat berlibur dan dapatkan sejuta pengalaman berharga disana.

Wisata Jembatan Biru Tuntang Salatiga - tourisdotus

Ingin punya foto yang super cantik dan super menarik dengan latar belakang panorama yang sangat membanggakan? Semua itu bisa Anda temukan dengan berwisata ke beberapa titik wisata menarik yang ada di Indonesia. Ada banyak tempat wisata menarik di Indonesia yang dapat Anda kunjungi dan dijamin akan memberikan pengalaman baru yang berharga bagi Anda. Salah satunya adalah berkunjung menuju wisata Jembatan Biru Tuntang Salatiga.

Disini pesona yang benar – benar memukau akan Anda temukan. Wisata Jembatan Biru Tuntang Salatiga ini juga termasuk sebuah wisata yang menarik untuk dijadikan sebuah wisata idaman. Anda yang ingin berfoto menarik bersama pacar juga dapat datang kesini, termasuk Anda yang ingin foto prewedding dapat berkunjung dan melakukannya di wisata Jembatan Biru Tuntang Salatiga ini.



Lokasi Jembatan Biru Tuntang Salatiga
Lokasi wisata Jembatan Biru Tuntang Salatiga ini berada di sebuah desa kecil yang dikenal dengan nama Desa Sumurup, Tuntang, Salatiga. Untuk menuju wisata yang satu ini mengenai aksesnya sangat mudah dijangkau. Dan dari jalan raya Solo – Semarang Anda langsung saja belok ke arah kiri setelah jembatan Tuntang.

Kurang lebih sekitar 300 meter nanti akan ada petunjuk arah menuju wisata Jembatan Biru Tuntang Salatiga. Tak perlu Anda khawatir karena untuk dapat menikmati pesona indah di Jembatan Biru Tuntang Salatiga ini tidak dikenakan biaya sedikitpun atau bisa dibilang gratis. Jadi Anda yang nggak punya uang sama sekali datang kesini saja ya.

Memang mengenai perjalanannya kalau Anda dari pusat kota Yogya akan terasa sangat panjang akan tetapi semua perjalanan panjang yang Anda tempuh ini akan terbayar lunas dengan keindahan yang disuguhkan oleh tempat wisata Jembatan Biru Tuntang Salatiga ini. Pengunjung juga dapat merasakan sensasi memancing, berfoto atau bahkan naik perahu untuk berkeliling wisata indah ini.
Kalau biaya masuknya gratis maka untuk tarif naik perahunya akan dikenai biaya yaitu sekitar Rp 30.000,00. Sementara jika memang Anda ingin ke kampung Rawa akan dikenai tarif biaya Rp 75.000,00 dan jika Anda ingin diantar juga ke sebuah bukit indah yaitu bukit cinta maka Anda akan dikenai biaya sebesar Rp 150.000,00.

Nah buat Anda para pengunjung yang suka banget dengan kegiatan fotografi, wisata Jembatan baru memang memiliki beberapa spot foto terbaik dan salah satunya adalah di tengah jembatan. Jika memang Anda beruntung, Anda juga akan  melihat kereta uap yang melintas di depan tempat wisata Jembatan Biru. Pesona Gunung Ungaran dan Gunung Merbabu yang berdiri dengan sangat gagah juga akan menjadi pemandangan yang menghiasi pelupuk mata Anda.

Itulah sedikit informasi tentang Lokasi Jembatan Biru Tuntang Salatiga bermanfaat.  Selamat berlibur dan dapatkan banyak pengalaman di tempat wisata ini.


Objek Wisata Gunung Pancar Bogor - tourisdotus

Tak hanya punya beberapa wisata saja akan tetapi ada banyak tempat wisata di Bogor yang sangat recommended untuk dikunjungi. Salah satunya kalau Anda berkunjung ke Bogor, Anda dapat melakukan kunjungan wisata seru menuju objek wisata Gunung Pancar Bogor.

Pemandangan khas pegunungan dengan panorama hijaunya akan memberikan daya tarik tersendiri bagi Anda. Tentu saja mengajak kerabat dan sanak saudara untuk liburan di wisata Gunung Pancar Bogor akan menjadi sebuah perjalanan wisata yang mengesankan. Pendakian yang seru juga akan Anda temukan. Bagi Anda yang tertarik berkunjung menuju wisata Gunung Pancar Bogor, berikut kami berikan informasinya tentang rute ke gunung Pancar Bogor.



Rute Ke Gunung Pancar Bogor

Untuk dapat sampai di wisata Gunung Pancar Bogor, ada beberapa rute perjalanan yang dapat Anda tempuh. Anda bisa berangkat dari Bandung, Jakarta, atau juga dari arah Bogor. Jika rute perjalanan wisata Anda dari arah Jakarta, maka perjalanan Anda ke wisata Gunung Pancar nantinya Anda akan menempuh jarak sekitar 45 km.

Dan jika Anda dari arah Cawang di Jakarta maka rute perjalanan Anda nantinya sudah masuk di jalan tol ke arah Bogor kemudian masuk ke tol Sentul City kemudian bisa ambil arah ke kanan untuk menuju jalan Sentul Raya. Setelah perjalanan sejauh 8 km kemudian Anda akan sampai di bundaran yang hanya berbentuk setengah kemudian ambil jalur yang kiri.

Dan dari rute ini perjalanan Anda akan ditempuh kurang lebih 600 meter dan kemudian ambil arah kanan kemudian menuju Babakan Madang. Kemudian Anda tinggal ikuti saja arah petunjuk di Jalan Sumur Batu. Darisini Anda tinggal cari Jalan Uli dan melewatinya sampai menemukan Jalan Air Panas.

Objek wisata Gunung Pancar ini nantinya akan menyuguhkan kepada Anda sebuah destinasi wisata alam yang sangat lengkap bersama tempat pemandian air panasnya. Selain itu juga masih terdapat aktivitas menarik lain yang bisa Anda lakukan disini. Kawasan wisata yang satu ini letaknya berada di ketinggian sekitar 300 sampai dengan 800 meter diatas permukaan laut dengan posisi kemiringan yang mencapai sekitar 15 sampai dengan 40%. Tentunya Anda dapat coba gunakan kendaraan pribadi ke sini. Disini pesona bentang vegetasi yang terdiri dari hutan alam dataran rendah, hutan tanaman dan semak belukar akan Anda temui. Jika memang ketika wisata Anda beruntung, nantinya Anda akan bertemu dengan beberapa kawanan hewan seperti kera, owa, surili, babi hutan, kelarang, serta beberapa jenis burung. Mulai dari burung kutilang, ayam hutan merah, jalak, elang dan lainnya dapat Anda temukan disini.

Demikian sedikit informasi yang kali ini dapat kami berikan untuk Anda tentang Rute Ke Gunung Pancar Bogor. Selamat berlibur ke tempat wisata diatas dan dapatkan sensasi wisata serunya.


Tempat Wisata Goa Terawang Penuh Nuansa Unik - tourisdotus

Kalau bicara tentang wisata yang tersebar di bumi Indonesia memang tak akan pernah ada habisnya. Ada banyak tempat wisata di Indonesia yang punya daya tarik paling memukau dan tentu saja sangat layak dikunjungi oleh siapa saja yang datang kemari.

Salah satu tempat wisata di Indonesia yang saat ini banyak diperbincangkan adalah tempat wisata Goa Terawang yang terdapat di Blora. Mendengar namanya saja memang sangat unik dan membuat hati penasaran banget. Apalagi kalau sudah menyaksikan foto – foto penampakan tempat wisata Goa Terawang, dijamin akan semakin tertarik dan tertantang untuk segera berkunjung ke tempat wisata ini.



Lokasi Goa Terawang Blora

Objek wisata Goa Trawangan ini merupakan sebuah goa yang terbentuk dengan adanya endapan batu kapur yang umurnya kurang lebih sekitar 10 juta tahun. Dan lokasi wisata Goa Terawang ini berada di kawasan goa yang luasnya sekitar 13 hektar dan juga sekaligus menjadi kompleks goa terbesar yang ada di Jawa Tengah.

Objek wisata Goa Terawang ini letaknya berada di Desa Kedung Wungu, kecamatan Todanan, kabupaten Blora. Lokasinya berada di tengah – tengah hutan jati diatas tanah milik Perhutani KPH Blora sehingga disini nanti udara yang sangat sejuk dengan hembusan angin sepoi – sepoi akan Anda rasakan. Agar Anda bisa sampai di tempat ini dari Semarang, Anda bisa lewat Purwodadi dan juga Wirosari dengan menuju ke Kunduran, Blora dan kemudian Anda belok kiri di pertigaan di depan Puskesmas Kunduran dengan lanjut kurang lebih sekitar 8 km. Dan kemudian dari arah Blora nantinya Anda bisa ambil arah menuju pertigaan Pasar Ngawen kemudian dilanjutkan belok ke kanan untuk menuju lokasi sejauh kurang lebih sekitar 10 km dengan lewat Japah, Padaan, Ngapus.

Jika memang Anda nantinya naik angkutan umum dari Semarang ataupun Blora, Anda juga bisa turun di puskesmas Kunduran, kemudian bisa lanjut naik minibus jurusan Blora – Todanan. Dan yang membuat wisata yang satu ini populer adalah karena wisata Goa Terawang ini menawarkan keindahan cahaya matahari yang masuk dari celah – celah goa yang dapat menimbulkan efek cahaya yang sangat indah seperti halnya malaikat turun dari langit. Indahnya wisata Goa Terawang ini sendiri memang bagus namun memang jumlah pengunjung disini dari tahun ke tahun selalu turun. Alasannya adalah karena kurangnya perawatan lingkungan dari pihak pengelola di wisata Goa Terawang ini. Sementara jika dirawat lagi dengan baik mungkin kesannya akan jauh lebih menawan dari sekarang.

Semoga informasi yang kami berikan diatas untuk Anda tentang Goa Terawang Blora bermanfaat. Selamat berlibur dan dapatkan liburan seru hanya di Blora.


Air Terjun Gitgit Di Singaraja Bali, Dapatkan Ketenangan Disana - tourisdotus

Kalau ada yang bilang cara terbaik menikmati Bali adalah berkunjung ke sebaran wisata pantainya, rasanya pendapat ini tidak sepenuhnya benar. Karena sebenarnya setiap potensi wisata di Bali layak untuk dinikmati. Tak hanya soal wisata pantainya bahkan Bali juga punya wisata air terjun yang sangat layak untuk dikunjungi.

Salah satu wisata air terjun di Bali yang layak dikunjungi dengan suasana alam yang tenang berpadu kesan harmonis dari setiap titiknya yaitu wisata Air terjun Gitgit di Singaraja Bali. Disinilah air terjun yang punya ketinggian ideal akan Anda temukan. Selain pesona alam yang indah, konon menurut penduduk setempat Air Terjun Gitgit di Singaraja Bali juga punya sejarah yang sangat erat dengan keberadaannya.



Sejarah Air Terjun Gitgit

Di zaman ketika Indonesia dijajah dengan Belanda yang bermarkas di Persanggrahan Gitgit, objek wisata Air Terjun Gitgit dulu dikenal dengan sebutan “Ceburan Tuan”. Jadi dulunya wisata Air Terjun Gitgit ini merupakan sebuah tempat Tuan – Tuan Belanda untuk mandi dan kemudian dikembangkan dengan baik di tahun 1939 oleh seorang pegawai Belanda yang bernama Dr. Chooykas yang ketika itu memiliki tugas sebagai kepala Liefring Van der Tuuk yang kini juga dikenal dengan Gedonh Kertya.

Objek wisata Air Terjun Gitgit ini merupakan sebuah objek wisata alam berupa air terjun yang sangat unik, cantik, alami, bagus dan ciamik. Memiliki pemandangan yang sangat naturalistik dan menawan akan memberikan pesona yang tak ada duanya. Udaranya juga sangat sejuk dan menyegarkan dengan angin yang cenderung berhembus lamban dan semilir sehingga akan menambah suasana segar nantinya.

Wisata Air Terjun Gitgit sendiri merupakan sebuah air terjun yang memiliki ketinggian sekitar 65 meter dengan sumber air pada objek wisata ini yang berasal dari beragam mata air di sepanjang aliran sungai dan hulu sungai. Kemudian nantinya mata air yang keluar di sepanjang tebing relatif bersifat konstan karena daerah wisata air terjun ini disangga oleh hutan dengan resapan wisata Danau Buyan dan Tamblingan yang punya kualitas air super jernih, alami dan juga bebas polusi limbah.

Mengenai akses jalan untuk sampai di wisata Air Terjun Gitgit ini merupakan jalan setapak yang melintasi tanah persawahan dan juga perkebunan yang dimiliki penduduk dengan jarak tempuh pejalan kaki selama 15 menit dengan kondisi jalan yang naik turun. Karena itu kalau ingin datang kesini ada baiknya Anda bawa bekal dan air minum yang cukup.

Tertarik berkunjung kemari? Semoga informasi yang kami berikan diatas untuk Anda tentang Sejarah Air Terjun Gitgit menjadi sebuah informasi yang bermanfaat. Selamat liburan seru di wisata Air Terjun Gitgit Bali yang menawan.


Tempat Wisata Kawah Ijen Di Banyuwangi - tourisdotus

Blue fire. Blue fire memang menjadi salah satu daya tarik yang banyak dielu – elukan orang tentang tempat wisata Kawah Ijen di Banyuwangi. Pesona alam yang sangat indah bersama paduan nyanyian blue fire yang meletup – letup dibalik kesunyian malam membuat siapa saja akan terpanah dengan wisata Kawah Ijen yang satu ini.

Objek wisata Kawah Ijen di Banyuwangi dengan segala keindahan alam dan rute yang menantang selalu menjadi tujuan wisata utama para wisatawan dari berbagai penjuru dunia di Banyuwangi. Bahkan sekarang banyak turis asing yang juga rela jauh – jauh datang ke Banyuwangi untuk menikmati pesona alam dan blue fire yang mengagumkan dari tempat wisata Kawah Ijen di Banyuwangi ini. Mungkin Anda juga tertarik berwisata disini?



Rute Kawah Ijen Banyuwangi
Rute dan jalur perjalanan untuk Anda menuju wisata Kawah Ijen dari Malang dan juga Surabaya memang dapat Anda tempuh dengan jalur darat selama 6 sampai dengan 7 hari jika jalan normal tanpa ada kendala kemacetan. Akan tetapi kalau Anda berangkat dari arah Banyuwangi  hanya memerlukan waktu tempuh untuk menuju wisata Kawah Ijen Banyuwangi hanya 1 sampai dengan 2 jam saja.

Bagi Anda para pengunjung yang berasal dari jalur barat dapat mengenakan jalur dan rute menuju Kawah Gunung Ijen diantaranya ?

Surabaya atau Malang kemudian menuju Bondowoso dengan jarak tempuh 191 km. Setibanya Anda di Bondowoso kemudian diteruskan menuju kawasan Desa Sempol kurang lebih jaraknya 165 km.

Jika memang Anda sudah tiba di desa Sempol Bondowoso kemudian nantinya Anda akan menuju Banyupait dengan jarak tempuh sekitar 14 km. Dan dari Banyupait ini menuju pos Paltuding sejauh kurang lebih 4 km dan ketika tiba di Paltuding menuju kawasan puncak harus mendaki kurang lebih dengan waktu mendaki sekitar 3 km saja.

Dan jika rute yang Anda tempuh dari jalur timur diantaranya :
Jika Anda dari Bali kemudian menuju Banyuwangi dapat dari bandara atau pelabuhan Ketapang Banyuwangi.

Setibanya Anda di Banyuwangi kemudian berkendara menuju kecamatan licin dapat ditempuh dengan jarak tempuh sejauh 15 km.
 Dan kemudian nantinya dari kecamatan licin kemudian Anda bisa menuju pos paltuding dengan jarak tempuh sekitar 18 km.

Setibanya Anda di paltuding berarti Anda telah sampai ke lokasi dimulainya pendakian menuju wisata Puncak Gunung Ijen. Kemudian nantinya dari Paltuding Anda bisa menuju Ijen dengan mendaki 3 km.

Itulah beberapa Rute Kawah Ijen Banyuwangi yang dapat Anda jadikan jalur alternatif kunjungan menuju Kawah Ijen Banyuwangi. Selamat berlibur dan dapatkan banyak pengalaman seru disini.


Tempat Hunting Foto Di Singapura Paling Populer - tourisdotus

Sudah merogoh kocek dalam – dalam untuk naik pesawat, beli makanan, penginapan kemudian tidak mengabadikan moment tentu Anda akan menjadi traveler yang sangat merugi. Apalagi kalau tujuan wisata Anda di Singapura.

Karena sebenarnya di Singapura ini ada banyak tempat hunting foto di Singapura yang paling populer dan memberikan banyak pesona keindahan untuk Anda. Tempat hunting foto di Singapura ini juga selalu ramai dengan kunjungan wisatawan pada setiap waktunya karena itu Anda para traveler yang liburan di Singapura atau bahkan hanya sekedar mampir kunjungan dinas di Singapura jangan pernah lupa untuk hunting foto di beberapa titik terbaik hunting foto di Singapura tersebut. Berikut kami juga berikan seperti apa sih tips hunting foto terbaik di Singapura.



Tips Foto Di Singapura 

Tips foto di Mount Emily Park
Objek wisata yang satu ini letaknya sedikit berada di pinggiran kota. Dan merupakan sebuah oase rimbunan yang lebat dengan pepohonan tua dan juga lereng yang melandai perlahan untuk sebuah komposisi yang sangat menarik.  Tips fotonya Anda bisa berfoto dikala mentari terbit atau terbenam karena akan memberikan efek foto yang sangat cantik.

Tips foto di Centrall Business District
Tenteng setiap saat kamera Anda supaya tidak kehabisan moment untuk berfoto disini. Pencakar langit ini menawarkan komposisi foto yang sangat menarik di sepanjang hari termasuk ketika terik. Anda bisa mendapatkan perspektif foto yang justru lebih menawan walau tak terlihat wajah Anda. Anda dapat hadirkan kesan foto yang memamerkan lokasi wisata yang menarik dengan tubuh Anda sebagai hiasan dan daya tarik lainnya.

Tips foto di Marina Bay Sands
Peluang untuk mendapatkan foto bagus melimpah di sekitar Marina Bay Sands. Disini Anda akan menemukan sisi arsitektur interior The Shoppes of Marina Bay Sands sampai dengan ke kompleks perkantoran yang sangat indah kemudian dengan seberang teluk – teluk yang sangat ideal untuk berburu foto. Berfoto di tengah limpahan matahari siang dan menjelang senja akan menjadi pilihan terbaik untuk Anda.

Wisata Lorong Halus Bridge
Spot wisata yang satu ini merupakan spot wisata yang tenang dan sureal tentunya sangat sempurna untuk dijadikan spot mengambil foto jam – jam biru yaitu ketika sesaat sebelum matahari terbit atau tenggelam. Jembatan ini merupakan sebuah jembatan yang menghubungkan antara Lorong Halus Wetlands dengan Punggol Promenade Riverside Park. Jejak sinar yang menembus sela – sela arsitektur ikonik akan menghasilkan pantulan yang sangat indah pada permukaan air di bawahnya.


Demikian sedikit informasi yang kali ini dapat kami berikan untuk Anda tentang Tips Foto Di Singapura. Semoga menjadi sebuah informasi yang menginspirasi Anda.  

Tempat Wisata Tapak Tuan Aceh Selatan - tourisdotus

Pada beberapa masa yang silam memang Aceh telah luluh lantah karena sempat diterjang dengan badai besar Tsunami. Hanya tersisa sebuah ikonik masjid besar yang ada di Aceh saja  yang berdiri sangat kokoh walau telah diterjang badai Tsunami yang sangat kencang.

Akan tetapi Aceh bukan provinsi yang mudah terpuruk akan tetapi Aceh kemudian membuktikan bahwa dirinya sangat mampu bangkit. Dan terbukti sekarang ini Aceh sudah berbenah diri dengan infrastruktur yang jauh lebih baik dari sebelumnya. Bahkan sekarang ada banyak tempat wisata di Aceh yang sangat layak untuk dijadikan kunjungan wisata di Aceh. Bahkan di Tapak Tuan juga ada banyak tempat wisata Tapak Tuan Aceh Selatan yang layak dikunjungi.



Objek Wisata Tapak Tuan Aceh Selatan

Wisata Air Terjun Air Dingin
Objek wisata Air Terjun Air Dingin ini merupakan sebuah air terjun setinggi 7 meter yang juga menjadi objek wisata yang paling banyak dikunjungi di Aceh Selatan. Wisata Air Dingin ini juga merupakan sebuah tempat pemandian putri naga pada zaman dahulu. Objek wisata air terjun ini merupakan sebuah destinasi yang paling banyak dikunjungi dan juga bahkan dari luar daerah. Disini Anda juga akan dapat menikmati santap siang sembari mendengar debur derasnya air terjun. Dijamin akan memberikan kesan damai yang terasa di hati Anda.

Wisata Pantai Pasir Putih
Tidak jauh dari lokasi Air Terjun Air Dingin ini nantinya Anda akan berjumpa dengan sebuah objek wisata yang tak kalah menarik yaitu wisata Pantai Pasir Putih. Pantai ini didominasi dengan warna pasir yang putih dan sangat bersih. Dan nantinya ketika hari sudah mulai gelap, pantai ini juga menjadi salah satu tempat wisata yang menarik untuk Anda gunakan menyaksikan moment mentari terbenam di ujung samudera. Dan di pinggir pantai ini juga dapat Anda temukan jajaran gazebo yang menjadi tempat singgah terbaik.

Wisata Kampung Batu Merah dan Kampung Batu Hitam
Objek wisata Kampung Batu Merah dan Kampung Batu Hitam menurut legenda punya cerita masing – masing. Objek wisata Kampung Batu Merah ini menurut legenda merupakan sebuah wisata yang terbentuk karena tetesan darah naga sementara pada Kampung Batu Hitam terbentuk karena tetesan hati naga.

Wisata Pantai Batu Hitam
Lokasi wisata yang satu ini merupakan sebuah wisata yang sangat strategis dimana Anda akan temukan beragam rerimbunan pohon cemara nantinya. Area wisata pantai ini juga luas dan sepi dengan memiliki debur ombak  yang benar – benar memberikan kesan tenang. Angin yang membelai Anda sesekali dan kemudian menggugurkan runcingnya daun cemara yang nyaris mengenai wajah juga dapat Anda temukan.

Mungkin Anda ingin berwisata ke salah satu tempat wisata diatas? Segera kunjungi dan dapatkan banyak pengalaman disini. Semoga informasi yang kami berikan diatas tentang Objek Wisata Tapak Tuan Aceh Selatan bermanfaat.


Tempat Wisata Terbaik Di Australia - tourisdotus

Semua wisata yang ada di Indonesia sudah dieksplorasi mulai dari Sabang sampai Merauke? Kalau begitu berwisata ke luar negeri sah – sah saja Anda lakukan sobat. Ya, ngetrip dengan dana yang lebih besar lagi.

Salah satu tujuan wisata luar negeri yang sangat direkomendasikan untuk Anda kunjungi adalah Australia. Disini banyak titik wisata yang sangat menarik untuk Anda kunjungi dan banyak icon wisata yang akan cocok banget Anda jadikan tempat update di media sosial. Kalau Anda sudah ngebet banget mau berwisata di Australia, berikut kami berikan daftarnya.



Daftar Tempat Wisata Terbaik Di Australia

Cable Beach, Broome
Cable Beach ini merupakan sebuah wisata yang terdapat di Broome, Australia Barat dan memang saat ini dianggap sebagai sebuah tempat wisata yang sangat populer di negara bagian ini. Dan wisata Pantai Cable ini merupakan sebuah wisata yang sangat menakjubkan dengan pasir putih halus dilengkapi hamparan Samudra Hindia yang biru dengan panorama pemandangan mentari terbenam yang sangat eksotis akan Anda saksikan. Anda juga dapat menyusuri pantai dengan naik unta tentu akan menjadi perjalanan wisata yang mengesankan untuk Anda.

Fraser Island, Queensland
Objek wisata yang satu ini merupakan salah satu warisan dunia serta merupakan sebuah pulau pasir terbesar yang ada di dunia. Pulau ini juga menawarkan suatu pemandangan hutan hijau bersama bukit pasir dan tebing pasir serta terdapat lebih dari 100 danau air tawar disini.

Satu lagi yang juga unik dari tempat wisata di Australia ini yaitu Anda dapat menyaksikan panorama pemandangan bangkai kapal yang sudah berkarat. Banyak yang mengklaim kalau Pulau Fraser ini merupakan sebuah pulau yang paling murni di dunia karena masih belum terkontaminasi dengan manusia dan yang lainnya.

Wisata Great Ocean Road, Victoria
Lokasinya berada di negara bagian Victoria dan kemudian dianggap sebagai salah satu tempat wisata di Australia yang paling indah. Kegiatan utama yang ada disini adalah drives yang merupakan trip dengan mobil dan rutenya dimulai dari Torquay yang letaknya sekitar 100 km dari Melbourne. Beragam satwa liar juga dapat Anda temukan disini.

Wisata Purnululu National Park
Letaknya berada di sebelah timur Australia. Dan wisata ini merupakan rumah bagi salah satu atraksi wisata yang paling unik di dunia yaitu Bungle Bungle Range. Bungle Bungle Range ini merupakan sebuah kubah batu pasir yang memiliki warna orange dan sangat mencolok.


Demikian beberapa Daftar Tempat Wisata Terbaik Di Australia yang dapat kami berikan untuk Anda. Semoga informasi diatas menjadi sebuah informasi yang bermanfaat dan selamat berlibur seru di beberapa tempat wisata Australia ini.

Wisata Pantai Ngudel Malang Selatan Dengan Bentang Alam Terindah - tourisdotus

Walau memiliki kontur alam berupa wilayah pegunungan akan tetapi Malang menyimpan banyak tempat wisata pantai didalamnya. Mulai dari wisata pantai Sendang Biru dan Balekambang yang menjadi awal popularitas wisata pantai di Malang, kini wisata pantai di Malang yang juga populer adalah wisata Pantai Ngudel Malang Selatan.

Bentang alam yang sempurna dengan pesona air laut jernih berpadu pasir putih yang indah dan ombak yang menawan akan Anda temukan di wisata Pantai Ngudel Malang Selatan. Mungkin Anda tertarik untuk berwisata dan menikmati segudang pesona alam yang terbentang di wisata Pantai Ngudel Malang Selatan ini?



Lokasi Pantai Ngudel Malang Selatan

Wisata Pantai Ngudel lokasinya berada di Desa Sindurejo kecamatan Gedangan kabupaten Malang dan bersebelahan dengan lokasi Pantai Ngantep. Walau memang masih baru akan tetapi akses jalan dari JLS ini memang termasuk jalanan yang enak dan layak pakai.

Ketika Anda ke wisata pantai ini Anda akan dikenai tiket masuk. Harga tiketnya murah meriah banget hanya 5 ribu rupiah saja dengan parkirnya. Wisata Pantai Ngudel ini memiliki pasir putih yang terbentang sangat luas dengan pesona debur ombak khas yang sangat menawan. Nantinya semilir angin serta nyanyian nyiur hijau yang melambai akan menjadi teman setia Anda di wisata Pantai Ngudel Malang.

Untuk pengembangan wisata Pantai Ngudel yang memang punya potensi wisata yang sangat besar ini, Kemitraan Desa Pengelola Hutan (LKDPH) setempat sudah memulai membuka akses jalan dari JLS menuju ke wisata Pantai Ngudel kurang lebih sejauh 2,5 km dimulai dari sejak akhir tahun 2014 lalu. Dan kemudian sampai saat ini wisata Pantai Ngudel ini sudah bisa dikunjungi oleh wisatawan dengan menggunakan kendaraan roda empat sampai di bibir pantai.

Mengenai mengapa wisata Pantai ini dinamakan dengan wisata Pantai Ngudel, menurut pendapat masyarakat setempat wisata Pantai Ngudel ini diambil penamaannya dari sebuah batu besar di tengah laut yang memiliki bentuk serupa dengan udel atau tali pusar.

Selain itu agar dapat membuat kawasan wisata Pantai Ngudel semakin asri dan hijau dengan pesona alam yang semakin menentramkan, TNI- AL, Perhutani dan bersama beberapa unsur masyarakat serta instansi terkait seperti DKP Provinsi Jatim, Pemkab Malang pada 29 November 2015 silam menggelar kegiatan penanaman 12 ribu bibit pohon cemara udang di kawasan wisata yang satu ini. Dengan begini menurut banyak orang ingin memberikan kesan wisata yang semakin mempesona dengan permadani hijau yang sangat syahdu.

Mungkin Anda tertarik melakukan kunjungan wisata menuju Pantai Ngudel Malang Selatan ini? Selamat berlibur dan dapatkan banyak pengalaman seru di wisata yang satu ini.


Tempat Wisata Pantai Rancabuaya Dengan Pesona Terumbu Karang Tampak - tourisdotus

Garut memang dalam beberapa waktu terakhir ini tidak tampak gencar dengan promosi objek wisata yang ada didalamnya seperti halnya Banyuwangi, Jogja, Malang, Surabaya, Bandung, Bekasi dan sekitarnya. Akan tetapi walau demikian ada banyak tempat wisata menarik di Garut yang sangat layak untuk dikunjungi termasuk wisata pantainya.

Salah satu wisata pantai di Garut yang cocok dijadikan tujuan wisata di Garut yaitu tempat wisata Pantai Rancabuaya. Disini pesona air laut indah dan jernih dengan pesona terumbu karang yang tampak dari permukaan akan membuat Anda merasakan surga alam yang sempurna. Tertarik berkunjung menuju wisata Pantai Rancabuaya?



Rancabuaya Pantai Indah Di Garut
Wisata Pantai Rancabuaya ini memang sebuah wisata yang sangat menarik yaitu karena disini memang memiliki goa yang disebut masyarakat dan dikenal dengan Goa Lalai atau Goa Kelelawar. Goa ini merupakan sebuah goa di daratan seperti jurang yang menjulang langsung ke arah lautan. Dan Anda di bawah goa ini akan temukan karang yang dihinggapi banyak kelelawar.

Kemudian nantinya sesekali ombak yang basah pada karang – karang dalam goa akan Anda temukan. Memang terbilang berbahaya Goa Kelelawar ini karena kalau Anda kesini dan kemudian terbawa ombak langsung akan tersapu ombak ke lautan. Banyak yang bilang bahwa jika ada yang jatuh ke dalam goa ini maka tidak akan pernah bisa kembali lagi. Sangat mengerikan ya, karena itu hati – hati kalau bermain dan menikmati eksotisme alam yang ada di wisata Pantai Rancabuaya ini.

Kemudian di wisata yang satu ini daya tarik lain yang akan Anda temukan yaitu air terjun yang tercurah langsung dari tebing batu tinggi. Disebut dengan curug karena langsung menghadap ke arah pantai. Dan nantinya para penelusur dapat bersenang – senang dengan mencoba mencari ikan – ikan kecil bebatuan karang yang terbawa dengan ombak. Banyak juga jenis hewan laut lain yang dapat ditemui di sekitar curug seperti hewan kerang, bintang laut, kepiting laut yang ikut terdampar dan masih banyak lagi. Pantai yang juga sekaligus sebagai pantai pelabuhan ini juga disertai dengan tempat pelelangan ikan yang dapat digunakan para wisatawan untuk membeli ikan para nelayan. Anda bisa bersantai disini sembari membakar ikan dan pastinya akan menjadi wisata yang menyenangkan bagi Anda bersama keluarga atau kerabat Anda. Bagi Anda yang ingin menginap tenang saja karena Anda akan temukan villa yang dapat Anda sewa kemudian Anda juga dapat camping jika berkenan.

Demikian sedikit informasi yang kali ini dapat kami berikan untuk Anda tentang Rancabuaya Pantai Indah Di Garut. Semoga menjadi informasi yang bermanfaat dan selamat menikmati liburan di Pantai Rancabuaya yang menawan.


Tempat Makan Lawangwangi Di Bandung - tourisdotus

Sudah puas berkeliling Bandung dan menikmati banyak wisata yang tersebar di penjuru kota Bandung mulai wisata alam sampai wisata modernnya, kini waktu yang paling tepat untuk berburu wisata kuliner di Bandung.

Bandung merupakan sebuah kota dengan wisata kuliner yang sangat melimpah. Tak hanya rumah sosis yang populer atau kedai susu atau bahkan rumah makan strawberry yang dapat kita temukan akan tetapi ada juga sebuah rumah makan yang wajib Anda nikmati karena didalamnya menyediakan menu makanan unggulan dengan tiket harga makanan yang murah meriah. Wisata kuliner ini yaitu tempat makan lawangwangi di Bandung. Tertarik menjadikannya tujuan wisata kuliner Anda?



Alamat Lawangwangi Bandung

Lokasi wisata kuliner yang satu ini tepatnya berada di Jalan Dago Giri No 99, Bandung, Jawa Barat. Jika memang Anda berniat kesini, dari pastur nantinya Anda akan ambil arah ke Jalan Dago. Dan dari perempatan McD Dago, Anda dapat lurus terus naik ke atas sampai bertemu dengan terminal Dago. Nantinya juga tidak jauh dari terminal, terdapat cabang jalan satu naik dan kemudian satu turun. Anda dapat ambil jalan yang turun ke bawah.

Jalan yang Anda lewati ini memang mulus dengan aspal walau ukurannya terbilang kecil. Anda bisa ikuti saja terus jalan ini sampai Anda menemukan loket wisata kuliner yang bernama Lawang Wangi ini. Wisata yang satu ini memiliki bentuk restoran yang cukup kecil dengan desain yang sangat modern dan terbalut warna putih yang menawan. Mengenai jarak dari percabangan jalan ini menuju restoran sekitar kurang lebih 2 km.

Wisata kuliner yang satu ini memang punya konsep tata  letak yang sangat unik. Ketika Anda masuk ke dalam restoran, Anda akan disambut wajah restoran yang tampak jelas dengan cat putih bersama jendela – jendela besar yang berisi lukisan seakan juga menjadi identitas dari bangunan ini. Anda juga nantinya dapat memarkirkan mobil. Secara parkiran ini memang kapasitas parkirnya lumayan banyak. Ketika nantinya Anda masuk ke dalam restoran, Anda juga akan terpesona dengan sclupture yang diletakkan pada area kanan pintu masuk. Nantinya sclupture yang Anda miliki punya bentuk monster berwarna putih yang menghias area ini. Setelah Anda asyik melihat ini Anda juga dapat langsung naik tangga ke atas. Letaknya memang masih di lantai 1 tetapi memang dibuat dengan konsep split level. Dari tangga ini sebuah kubur raksasa yang sangat besar terpampang dan menjadi sebuah spot unik untuk dijadikan tempat hunting foto.

Itulah sedikit informasi yang kali ini dapat kami berikan untuk Anda tentang Alamat Lawangwangi Bandung. Semoga menjadi sebuah informasi yang bermanfaat.


Tempat Terbaik Untuk Liburan Natal Di Indonesia - tourisdotus

Sebentar lagi natal akan tiba. Tentu umat kristiani akan menyambutnya dengan suasana yang penuh suka cita. Biasanya ketika natal tiba setelah perayaan natal akan banyak orang yang memutuskan untuk melanjutkan suka cita natal dengan berlibur. Lalu kira – kira kemanakah tujuan liburan natal terbaik?

Bagi Anda yang tak ada waktu untuk ke luar negeri, merayakan suka cita natal bisa dengan liburan di dalam negeri. Karena memang ada banyak tempat  terbaik untuk liburan natal di Indonesia yang akan memberikan pengalaman seru dan berharga untuk Anda. Disini kami akan berikan uraian informasi lengkapnya!



Tempat Terbaik Untuk Liburan Natal Di Indonesia

Pantai – Pantai Bali
Kalau bicara tentang Bali memang identik dengan pantai – pantainya yang sangat cantik dan ciamik. Ada banyak tempat wisata pantai di Bali yang cocok Anda kunjungi mulai dari wisata Pantai Kuta, wisata Pantai Sanur, wisata Pantai Tanah Lot, wisata Pantai Tanjung Bloam dan masih banyak lagi yang juga cocok untuk dijadikan tempat wisata terbaik untuk liburan natal di Indonesia.

Wisata Punthuk Setumbu
Objek wisata yang satu ini terdapat di Desa Karangrejo, Magelang dan merupakan sebuah bukit yang sangat indah. Bukit ini juga terkenal sebagai sebuah spot untuk menyaksikan pesona sunrise dengan background candi Borobudur yang dikelilingi kabut di pagi hari. Berkunjung kemari di musim natal juga sangat tepat. Natal Anda akan sangat mengesankan dengan kado terindah dari alam dengan berwisata kemari.

Wisata Candi Prambanan
Objek wisata Candi Prambanan ini merupakan sebuah wisata candi yang memiliki beberapa candi besar dan dikelilingi juga dengan candi – candi pendamping yang sangat mengesankan. Banyak yang bilang candi yang satu ini merupakan sebuah candi unik yang sama persis dengan look komplek candi di Kamboja yang bernama Angkor Wat. Candi ini merupakan candi Hindu yang juga masuk ke dalam situs warisan dunia UNESCO.

Wisata Taman Nasional Baluran
Natal Anda akan indah tanpa jauh – jauh ke Afrika karena Anda bisa menikmati padang savana luas di wisata Taman Nasional Baluran. Sambil snorkeling di beberapa titik pantai yang ada di taman nasional ini akan menjadikan natal Anda semakin mengesankan. Padang savana ini juga sangat luas dan terdapat banyak hewan – hewan disini mulai dari kijang, rusa, monyet, dan masih banyak lagi. Bahkan burung – burung akan menjadi teman wisata Anda. Akan banyak hal menarik juga sebagai spot foto Anda disini.

Semoga informasi yang kami berikan diatas untuk Anda tentang Tempat Terbaik Untuk Liburan Natal Di Indonesia menjadi sebuah informasi yang bermanfaat. Selamat liburan natal di beberapa titik terindah diatas.



Wisata Pantai Menganti Di Kebumen, Surga Pesisir Selatan Jawa - tourisdotus

Pesisir Selatan Jawa memang punya banyak tempat wisata pantai yang terbentang indah dengan air laut yang masih sangat jernih, pemandangan yang masih sangat asri dan juga ombak air laut yang mendebarkan. Siapa saja akan takjub dengan beragam wisata pantai yang terbentang sepanjang garis pantai di pesisir selatan Jawa.

Kalau Anda tertarik berkunjung ke wisata pantai di sepanjang pesisir selatan Jawa, wisata pantai yang masih perawan dan belum terjamah yang cocok Anda kunjungi yaitu wisata pantai Menganti di Kebumen. Pesona alam yang indah seperti bentangan surga yang masih belum tersentuh dengan tangan – tangan manusia akan Anda dapati.



Rute Pantai Menganti Kebumen
Wisata Pantai Menganti merupakan sebuah objek wisata yang lokasinya berada di Desa Karangduwur, kecamatan Ayah, kabupaten Kebumen. Lokasinya kurang lebih sekitar 40 km dari kecamatan Gombong. Dan wisata pantai yang satu ini dapat Anda jangkau dengan menggunakan kendaraan bermotor. Akan tetapi memang akan jauh lebih aman kalau Anda gunakan sepeda motor dibandingkan mobil atau bus karena akan lebih fleksibel juga untuk Anda.

Ada dua rute yang dapat Anda lalui. Yang pertama jika Anda berada di Gombong, Anda bisa ambil arah ke Puring, kemudian belok kanan menuju wisata Pantai Suwuk dan dilanjutkan dengan menuju Pantai Menganti dengan lewat jalan yang cukup menantang karena penuh dengan tikungan tajam dan juga ada banyak tanjakan curam disini. Jika Anda memilih untuk pergi ke wisata Pantai Menganti Kebumen dengan arah ini, Anda bisa tempuh dengan jarak sekitar 38 km saja.

Kemudian pada rute kedua, jarak yang dibutuhkan sekitar 45 km dengan waktu tempuh selama 1,5 jam. Dan kemudian dari Gombong Anda bisa menuju ke arah barat menuju wisata Pantai Loegendhing dulu kemudian bisa pilih jalur naik menuju arah Pantai Menganti Kebumen ini.

Akan tetapi perjalanan Anda tidak akan sendiri karena sepanjang perjalanan Anda akan dibarengi dengan pesona hamparan pasir putih yang berpadu dengan birunya air laut serta dikelilingi bukit hijau dan tebing alam yang menjulang sangat tinggi. Sungguh akan memanjakan perjalanan yang Anda lalui.

Di wisata Pantai Menganti Kebumen selain dapat bermain air atau hanya duduk – duduk sembari menikmati pemandangan alam, Anda juga dapat berbaur dengan keseharian para nelayan setempat. Anda juga dapat menikmati snorkeling atau diving dengan mengeksplor alam bawah laut yang sangat mengesankan. Di setiap titik disini ada bentangan karang yang semakin memanjakan pandangan Anda.


Semoga informasi yang kami berikan diatas untuk Anda tentang wisata Pantai Menganti Kebumen menjadi informasi yang bermanfaat. Selamat liburan seru disini.
Wisata Pantai Green Bay Di Banyuwangi - tourisdotus

Wisata Pantai Green Bay Di Banyuwangi - tourisdotus

Banyuwangi memang rajanya wisata pantai di kawasan Jawa Timur. Ada banyak tempat wisata di Banyuwangi yang sangat recommended dikunjungi. Tak hanya Pantai Pulau Merah saja yang dapat dijadikan pilihan wisata pantai paling menarik di Banyuwangi seperti yang selama ini banyak dielu – elukan akan tetapi wisata Pantai Green Bay di Banyuwangi juga layak dijadikan kunjungan wisata.

Pantai Green Bay di Banyuwangi ini punya air laut yang sangat jernih berpadu dengan gulungan ombak yang menentramkan. Tentunya pemandangan alam berpadu karang yang indah akan menjadi teman wisata yang menarik di Pantai Green Bay Banyuwangi. Belum lagi disini kita juga akan melihat terumbu karang indah dengan kegiatan snorkeling yang tentu membuat wisata di Green Bay Banyuwangi semakin mengesankan. Bagi Anda yang ingin datang kemari, bisa langsung simak informasi rute ke Green Bay Banyuwangi di bawah ini.


Rute Ke Green Bay Banyuwangi

Rute Ke Green Bay Banyuwangi Dari Surabaya

Jika Anda akan menuju wisata Green Bay dari arah Surabaya, Anda perlu menuju ke daerah Pesanggaran, Banyuwangi dulu. Dan sebagai alternatif kendaraan yang bisa Anda pilih diantaranya :
Jika Anda naik bus dari terminal Purbaya Bungurasih ke jurusan Banyuwangi dan kemudian Anda nanti turun di terminal Jajag. Sampai disini langsung ganti bus jurusan Pesanggaran dan naik ojek sampai di Green Bay.

Jika naik kereta api Anda ke stasiun Sempu, Genteng dan sewa mobil nantinya.
Jika naik jasa travel memang paling praktis karena bisa langsung diantar ke Pesanggaran tanpa nyasar. Jadi Anda akan lebih hemat ongkos dan hemat waktu tentu saja untuk datang ke Green Bay.

Rute ke Green Bay Dari Denpasar

Dan jika memang Anda datang dari Denpasar, Bali yang Anda perlu lakukan adalah menuju ke Desa Pesanggaran kabupaten Banyuwangi. Mengenai alternatif kendaraan yang dapat Anda tempuh diantaranya :

Jika Anda naik bus dari terminal bus Mengwi, Anda nantinya bisa naik bus jurusan Banyuwangi dan kemudian turun dari terminal Jajag. Nantinya sampai di terminal ini Anda bisa langsung ganti bus jurusan Pesanggaran. Kemudian Anda harus naik ojek atau sewa kendaraan seperti halnya mobil untuk menuju ke Rajegwesi atau langsung ke wisata Teluk Hijau.

Kemudian mengenai jasa travelnya adalah yang paling praktis dari Denpasar Anda bisa langsung diantar ke daerah Pesanggaran. Akan tetapi memang biasanya akan ada biaya tambahan yang dibebankan untuk Anda. Kemudian Anda bisa langsung menuju ke Green Bay Banyuwangi.

Demikian sedikit informasi yang kali ini dapat kami sampaikan untuk Anda tentang Rute Ke Green Bay Banyuwangi. Semoga menjadi informasi yang bermanfaat dan selamat liburan seru di Green Bay.

Wisata Jogja Bay Waterpark - tourisdotus

Jogja banyak tersimpan tempat wisata didalamnya. Mulai dari wisata pantai dapat Anda temukan sampai wisata sejarah dan wisata edukasi. Akan tetapi bagi Anda yang lebih tertarik untuk berwisata bersama keluarga tercinta Anda, akan jauh lebih baik kalau Anda berwisata ke wisata keluarga Jogja salah satunya adalah berwisata ke Jogja Bay Waterpark.

Disini akan ada banyak wahana yang bisa Anda temukan dan memanjakan keluarga Anda. Anak – anak akan betah bermain – main pada setiap wahana yang telah disediakan di wisata Jogja Bay Waterpark ini. Mengenai informasi harga tiketnya bisa dibilang terjangkau, dan di bawah ini informasinya!



Harga Tiket Masuk Jogja Bay Waterpark
Selain menjadi wahana air yang paling besar di Indonesia, wisata yang satu ini juga merupakan sebuah wahana air yang paling canggih serta paling lengkap. Wahana air ini juga langsung diserbu oleh pengunjung pada setiap waktunya karena itu wisata Jogja Bay Waterpark pada setiap waktunya tak pernah benar – benar sepi dari kunjungan bahkan selalu ada saja kunjungan wisatawan termasuk di hari – hari resmi.

Objek wisata yang satu ini punya luas sekitar 7,7 hektar dan wahana air ini juga sangat mudah untuk ditemukan. Disamping lokasinya yang persis berada disamping utara Stadion Maguwoharjo yang sangat terkenal di kawasan Jogja. Dengan lokasi yang sangat mudah ditemukan, wisata wahana air ini tentu saja akan menjadi salah satu destinasi wisata baru di Jogja yang sangat direkomendasikan untuk dikunjungi.

Mengenai berapa harga tiket masuk Jogja Bay Waterpark tentu dibedakan diantara tiket untuk anak – anak dan juga tiket untuk orang dewasa. Dimana tiket masuk Jogja Bay Waterpark untuk anak – anak yaitu sebesar 60 ribu rupiah dan kemudian untuk tiket masuk dewasa seharga sekitar 90 ribu rupiah. Akan tetapi tidak semua anak – anak dikenai harga tiket masuk Jogja Bay Waterpark sebesar 60 ribu karena pada anak – anak yang umurnya masih 2 tahun ke bawah tidak dikenai tiket masuk alias masih gratis. Jadi kalau bawa anak dibawah usia 2 tahun akan ramah kantong kesini.
Dan di wisata yang satu ini memang punya wahana unggulan yaitu wahana yang dikenal dengan nama “How to survive in Tsunami and Earthquake”. Didalam wahana ini nantinya pengunjung akan dapat merasakan gambaran seperti apa tertelan oleh ombak raksasa yang sangat dahsyat yaitu tsunami dan juga bagaimana rasanya gempa bumi yang menggoncang dengan dahsyatnya.

Bagaimana? Mungkin Anda tertarik dan ingin segera datang menuju Wisata Jogja Bay Waterpark? Segera datang sekarang juga dan dapatkan banyak pengalaman seru di wisata ini bersama keluarga Anda.


Pura Taman Saraswati Ubud Bali - tourisdotus

Tak hanya wisata Pantai Kuta, Pantai Sanur, atau Pantai Tanjung Bloam saja yang menjadi kekayaan wisata utama yang dimiliki Bali. Masih banyak tempat wisata lain di Bali bahkan selain pantai yang sangat layak untuk dijadikan wisata tujuan bagi para wisatawan.

Salah satu wisata tujuan lainnya yang dapat Anda jadikan tujuan utama wisata di Bali yaitu wisata Pura Taman Saraswati Ubud Bali. Disini Anda dapat berfoto dengan latar pemandangan pura yang sangat megah dengan ciri khas pura yang sangat menarik. Kemudian beberapa kegiatan seni tari dan drama – drama pada waktu tertentu kalau memang Anda beruntung bisa juga Anda jadikan hiburan ketika berwisata ke wisata Pura Taman Saraswati Ubud Bali ini.



Pura Taman Saraswati Opening Hours
Objek wisata Pura Taman Saraswati ini merupakan sebuah tempat wisata yang didalamnya terdapat kolam di bagian tengah yang terdapat banyak bunga teratai indah karena itu banyak yang bilang kalau wisata Pura Taman Saraswati ini merupakan sebuah wisata kolam teratai yang paling unik di Bali. Dan kolam ini yang juga menjadi daya tarik utama dari wisata Pura Taman Saraswati. Didalam spot plesiran ini juga terdapat banyak lukisan ukiran khas Ubud Bali yang sangat mengesankan. Anda dapat menyaksikan beragam hal unik tersebut di wisata yang satu ini karena memang pada setiap waktunya diselenggarakan perayaan seni ukir yang hasilnya terpajang di beberapa titik yang ada di wisata ini.

Objek wisata Pura Taman Saraswati Ubud Bali ini juga menjadi salah satu lokasi wisata Ubud yang memiliki panggung sendiri sebagai tempat pertunjukan Tari Kecak yang dikelilingi dengan kolam teratai yang menawan. Akan tetapi memang tidak setiap saat kalau berkunjung kemari akan kita saksikan pertunjukan Tari Kecak khas Bali karena pertunjukan ini hanya ada pada beberapa waktu saja. Untuk jadwal tari kecak di Pura Taman Saraswati dan juga jadwal Pura Taman Saraswati Opening Hours dapat Anda temukan di hari selasa dan kamis mulai pukul 19.30 dengan harga tiket hanya 75 ribu rupiah perorang. Untuk pertunjukan Tari kecaknya nanti akan dibawakan langsung oleh sebuah grup sanggar tari Sandhi Suara. Karena itu jika memang tujuan Anda untuk datang ke wisata Taman Saraswati Ubud Bali bukan hanya untuk hunting foto di pura melainkan untuk menyaksikan tari kecak, Anda dapat datang ke wisata ini setiap hari selasa dan juga hari kamis di jam yang sesuai jadwal opening hours Pura Taman Saraswati ini.

Itulah sedikit informasi yang kali ini dapat kami berikan untuk Anda tentang Pura Taman Saraswati Opening Hours. Yuk jadikan wisata budaya yang satu ini sebagai wisata favorit Anda di Bali.


Tempat Wisata Di Bali Selain Pantai yang Cocok Dijadikan Tujuan Wisata - tourisdotus

Banyak orang yang datang ke Bali untuk berwisata pantai. Dan memang rata -  rata orang yang datang ke Bali untuk wisata akan punya tujuan wisata utama adalah pantai. Akan tetapi jika setelah dari pantai Anda ingin ke tempat wisata selain pantai masih ada banyak kok tempat wisata di Bali selain pantai yang sangat cocok untuk jadi tujuan wisata Anda selanjutnya.

Nggak akan pernah memberikan kesan nggak banget buat Anda karena akan banyak keindahan lain yang dapat Anda temukan di beberapa tempat wisata di Bali selain pantai. Mau tahu apa saja tempat wisata di Bali selain pantai yang sangat cocok jadi tujuan wisata Anda selanjutnya? Yuk langsung saja cek dan simak informasi menariknya berikut ini!



Tempat Wisata Di Bali yang Menarik Selain Pantai

Wisata Sawah Tegalalang Ubud
Objek wisata yang satu ini memang sebuah wisata yang sangat indah dengan ciri khas udara yang sangat sejuk dan dingin yang seakan menambah kesan memukau dan menarik untuk Anda. Setiap moment disini akan sangat menarik untuk Anda abadikan bersama bentangan luas sawah yang tak ada duanya.
Wisata Kintamani
Objek wisata yang satu ini merupakan sebuah wisata danau yang sangat indah. Danau Kintamani ini menawarkan panorama keindahan danau yang benar – benar memukau dan tak ada duanya. Anda akan mendapatkan pesona alam dan kesegaran alam yang berpadu menjadi satu menawarkan sebuah pengalaman yang mengesankan.

Wisata Bedugul
Objek wisata yang satu ini sebenarnya juga termasuk wisata danau dengan pura megah di bagian tengahnya. Namanya adalah wisata Danau Beratan atau Danau Bedugul atau juga disebut dengan Danau Beratan Bedugul. Danau Beratan Bedugul ini benar – benar menawan dengan panorama udara yang sangat sejuk dan memberikan kesan fresh bagi siapa saja yang berwisata disini.

Wisata Garuda Wisnu Kencana
Objek wisata yang satu ini juga sebuah wisata selain pantai di Bali yang recommended. Bangunan serba megah dengan tatanan kota yang luas dan indah dapat menjadi sebuah pilihan wisata terbaik untuk Anda di Bali.

Wisata Bali Bird Park
Objek wisata yang satu ini merupakan sebuah taman burung raksasa yang terbesar di Indonesia. Dan disini terdapat beragam spesies burung yang dibiarkan hidup bebas di habitat aslinya. Anda bisa memegang dan berfoto bersama burung – burung yang ada disini.

Wisata Museum Gilimanuk
Objek wisata yang satu ini lokasinya berada di Daerah Gilimanuk. Objek wisata di Bali yang satu ini merupakan sebuah tempat penyimpanan hasil penelitian yang bersifat arkeologis. Dan merupakan salah satu tempat museum situs purbakala yang ada di Bali.

Demikian beberapa rekomendasi Tempat Wisata Di Bali yang Menarik Selain Pantai yang cocok untuk Anda kunjungi. Semoga menjadi sebuah informasi yang bermanfaat.